Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Aku ingin Mengajar !!

Padamu Negeri , Kami Berjanji ...
Padamu Negeri , Kami Berbakti....
Padamu Negeri , Kami Mengabdi..
Bagimu Negeri , Jiwa Raga Kami..

Teringat terakhir dinyanyikan lagu itu ketika aku masih duduk di SMP kelas 8 waktu itu aku di tes untuk menyanyikan sebuah lagu nasional. Kebermaknaan lagu tersebut sangat membuatku ingin maju dan terus bersemangat menimbah suatu ilmu pengetahuan ini. Apalah aku jika aku tak memiliki sebuah janji, tak memiliki sebuah timbal balik terhadap negeriku dan guruku. Dulu aku sangat tak mau menjadi seorang Pendidik, entah kenapa karena aku beranggapan aku tak bisa menjelaskan materi kepada mereka yang membutuhkan. Tapi, itu dulu tidak untuk sekarang!! 180 derajat saya ingin merubah paradigma tersebut, ketika aku melatih anak SD tentang Kepramukaan, ketika aku mengajar di Sekolah Agama, dan ketika aku mengajar di anak-anak PAUD, ternyata aku mampu membuat mereka paham terhadap apa yang aku ajarkan.

Aku bukan seorang pahlawan yang mampu berperang melawan penjajah, tapi aku adalah aku seorang mahasiswi yang ingin mengabdi dan berbakti kepada bangsaku. 

Kini janjiku, baktiku, mengabdiku dan ragaku padamu bangsaku..
Aku ingin mengajar !!
aku ingin ilmuku tak hilang di telan usia yang semakin melupakan otakku,
aku ingin Indonesia ku menjadi negeri serigala, yang cepat dalam melangkah , cepat dalam berubah dan cepat dalam berfikir,
aku ingin mencetak anak bangsa yang bisa menjadi seorang Presiden, Dokter, Pengusaha, atau menjadi seseorang yang mereka inginkan.
Aku ingin mengajar !!!
aku ingin mengajarkan kepada mereka arti sebuah hidup. Hidup mengabdi dan berbakti kepada negeri kita sendiri!!

AKU INGIN MENGAJAR !



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS